Bateeq Berkolaborasi Dengan Hasbro
Pada 21 Maret 2018, bateeq menampilkan koleksi bateeq x My Little Pony – sebuah hasil kerjasama dengan produsen mainan anak asal Amerika Serikat Hasbro – di pagelaran Plaza Indonesia Fashion Week 2018 di Jakarta. Koleksi ini secara elegan mengintegrasikan penggunaan motif batik Indonesia oleh bateeq dengan tokoh-tokoh My Little Pony dalam menghasilkan sebuah koleksi pakaian yang kontemporer dan penuh gaya.
Koleksi pakaian ready-to-wear untuk perempuan dan anak ini memanfaatkan berbagai motif batik kuno, yaitu kawung, nitik rengganis, dan grinsing-alga. Motif batik kawung mulanya dikenakan oleh keluarga raja dan bangsawan karena motif ini melambangkan kekuasaan, kekuatan dan keadilan. Motif nitik rengganis menjadi simbol dari bagaimana kecantikan sejati didapatkan dari dalam diri seseorang dengan menampilkan sifat-sifat kejujuran dan integritas, dan motif gringsing-alga melambangkan kesehatan, umur panjang, dan kesuburan.
Beragamnya motif batik yang dipergunakan dalam koleksi ini mencerminkan kepribadian tiap tokoh dalam cerita My Little Pony. Dengan demikian koleksi ini menekankan bagaimana keragaman harus disyukuri dan dibina; seperti terlihat dari fleksibilitas seni batik untuk digabungkan dengan gaya dan tren moderen. Secara lebih lanjut, bateeq menggunakan palet warna kontras yang merujuk pada budayal remaja pada masa 1980an, sehingga memberikan feel yang lebih hidup bagi koleksi ini.
Melalui koleksinya, bateeq menunjukkan kapasitasnya untuk meleburkan aspek-aspek terbaik dari karya desain internasional dengan menggunakan unsur-unsur batik tradisional untuk dapet menciptakan koleksi yang sangat orisinil.